RajaKomen

Pendekar Pagar Nusa Wajib Tahu! Ini Dia Arti dan Makna Lambang Pagar Nusa

11 Agu 2022  |  1572x | Ditulis oleh : Admin
Pagar Nusa

Sebelum kita membahas lebih jauh tentang Arti Lambang Pagar Nusa, yang merupakan perlambang persatuan para pendekar silat di Indonesia. Ada baiknya kita bahas sedikit dulu tentang ilmu bela diri yang ada di Indonesia saat ini.

Ilmu bela diri sejatinya adalah milik semua orang, siapa saja bisa mempelajarinya asal untuk tujuan yang baik, atau setidaknya bisa melindungi dirinya sendiri ketika ada ancaman. Jangan sampai kita mempelajarinya demi untuk tujuan yang kurang baik atau malah digunakan untuk mencelakai seseorang. Ilmu bela diri saat ini memang sudah banyak jenisnya, termasuk yang sudah ada di Indonesia sejak zaman dulu yaitu seni bela diri Pencak Silat.

Perguruan silat di Indonesia pun tergolong masih banyak dan tidak tergeser oleh perkembangan zaman, bahkan masih banyak juga yang perguruan atau perkumpulan pendekar silat yang saat ini masih terdengar namanya. Salah satunya adalah Pagar nusa.

Pagar nusa merupakan badan otonom NU yang memang khusus menangani soal pengembangan ilmu bela diri yang ada di nusantara khususnya pencak sipat. Pagar nusa sendiri terdiri dari berbagai macam aliran dan perguruan di nusantara yang bersatu membentuk pagar nusa karena mempunyai visi dan misi yang sama.

Peserta dari pagar nusa sendiri tidak lain adalah para santri yang sedang mengenyam pendidikan agama Islam di sebuah pesantren. Memang tidak ada salahnya dan wajar jika para santri belajar ilmu bela diri, selain bisa menjaga diri pencak silat juga merupakan sebagian warisan budaya yang ada di Indonesia.

Sebagai santri yang belajar ilmu bela diri pencak silat pagar nusa tentu harus siap menerima semua materi baik dari segi praktik dari segi gerakan dan jurus agar tubuh kuat dan juga dari segi sejarah dan asal muasal agar tidak lupa diri dan tahu dari mana kita berasal. 

Lalu apa sebenarnya arti Lambang Pagar Nusa itu sendiri? Lambang ini menggambarkan ciri khas dan identitas mutlak dari perguruan pencak silat pagar nusa. Tentunya setiap santri dan warga pagar nusa harus tahu artinya.

Arti Lambang Pagar Nusa

1. Kurva segi lima

Segi lima di lambang Pagar Nusa maknanya adalah jumlah rukun Islam yang juga berjumlah lima. Dan juga jumlah poin di dalam Pancasila yang juga berjumlah lima. 

2. Tiga garis tepi warna putih

Tiga garis tepi di dalam lambang pagar nusa maknanya melambang sikap manusia dengan ketentuan ibadah, akidah dan muamalah.
Dan juga melambangkan kehidupan religi Islam yaitu iman, Islam dan Ikhsan. 

3. Sembilan bintang emas

Sembilan bintang emas maknanya melambang jumlah walisongo. Satu bintang besar di tengah melambangkan derajat dan kewibawaan walisongo. dan makna lain adalah satu bintang besar di tengah itu melambangkan nabi Muhammad SAW dan Bintang empat di kanan kulafaurasidin. Dan bintang empat di kiri melambangkan jumlah mahdzab. 

4. Pita bertuliskan LA GOLIBA ILABILAH

La goliba ilabilah sendiri artinya "tiada kemenangan selain dari pertolongan ALLAH" tulisan di pita ini juga menjadi moto dari pendekar pagar nusa. 

5. Tulisan pencak silat Nahdlatul Ulama

Tulisan di lambang pagar nusa ini menandakan kalau pencak silat pagar nusa sendiri berdiri di bawah naungan Nahdlatul Ulama. 

6. Bola dunia

Maknanya melambangkan kalau pendekar pagar nusa itu universal. Dapat berdiri dan berkembang di seluruh dunia. Dan juga melambangkan kalau pendekar pagar nusa itu ada dimana-mana.

7. Trisula

Maknanya melambangkan perjalanan kehidupan manusia yaitu alam rahim, alam dunia dan alam akhirat. Trisula sendiri adalah senjata yang melambangkan keseimbangan dunia persilatan. 

8. Background hijau

Warna hijau disini maknanya adalah kesuburan, ketenteraman dan kedamaian. Warna hijau juga adalah warna yang identik dengan Nahdlatul Ulama. 

Itu dia arti lambang pagar nusa. Mudah-mudahan bisa dimengerti untuk para pendekar pagar nusa khususnya dan untuk masyarakat Indonesia pada umumnya. Semua arti lambang pagar nusa tentunya mengajarkan kebaikan, selain itu juga sangat memegang teguh dan menjunjung tinggi ajaran agama Islam.

Baca Juga: