rajapress

Lebih Jauh Mengenal Fungsi Siku Kertas atau Paper Angle untuk Pengirman Paket

21 Jun 2022  |  635x | Ditulis oleh : Admin
Siku Kertas (paper angle)

Dalam setiap proses pengiriman paket tentu yang kita prioritaskan adalah keamanan paket tersebut agar tidak terjadi kerusakan sampai ke tempat tujuan atau ke alamat si penerima paket. Jika selama ini anda mengenal pengaman paket seperti Bubble Wrap atau pun Styrofoam yang digunakan untuk melindungi paket yang akan di kirim agar tidak mengalami benturan dan merusak barang yang ada didalamnya. Untuk paket ukuran kecil biasanya dibungkus kembali dengan plastik supaya lebih rapi, dan untuk paket yang sedikit mahal seperti barang elektronik biasanya menggunakan kardus sebagai pembungkus luarnya.

Selain pelindung paket dua tadi, anda juga perlu tahu pelindung paket lainnya yaitu Siku Kertas yang memiliki fungsi sama sebagai pelindung paket namun untuk ukuran yang lebih besar lagi. Siku kertas adalah produk kemasan yang memiliki fungsi untuk melindungi tepian pinggir pada tumpukan kemasan di pallet sebelum diikat dengan straping band. Hal ini memberikan garansi lebih pada keamanan kemasan produk anda karena dapat diikat secara kuat tanpa merusak kemasan sehingga akan lebih aman selama kemasan dalam perjalanan.

Siku kertas saat ini memang menjadi salah satu produk kemasan yang sedang populer, karena menggunakan bahan yang ramah lingkungan dan juga bisa di daur ulang. Siku kertas juga mempunyai nama lain yaitu paper angle dan edge protector, karena memang funsinya yang membuat kemasan paket lebih terjamin keamananya. Selain itu paket yang akan dikirim menggunakan paper angle juga akan terlihat lebih rapi dan tentunya konsumen anda pun akan merasa puas.

Bahkan dalam dunia industri siku kertas atau paper angle ini sangat dibutuhkan, salah satu paper angle yang sangat diminati di kalangan pelaku industri adalah paper angel bahan chipboard. Siku kertas yang dikenal dengan nama edge protector ini terdiri dari bahan chipboard yang dilapisi dengan kertas kraft. Material paper angle ini terdiri dari produk kertas chipboard dengan ukuran gramasi, 450 gsm hingga 500 gsm, dan dilapisi kertas kraft coklat gramasi 100 hingga 150 gsm.

Produksi paper angle tergolong mudah, namun membutuhkan mesin yang presisi dan unit pemotong atau cutting yang bisa di atur sesuai ukuran permintaan pelanggan.

Adapun ukuran siku-karton yang biasa di produksi adalah 3 x (30 x 30) x 1000 mm, 3 x (40 x 40) x 1000 mm, 3 x (50 x 50) x 1000 mm, 4 x (30 x 30) x 1000 mm, 4 x (40 x 40) x 1000 mm, 4 x (50 x 50) x 1000 mm, 5 x (40 x 40) x 1000 mm, 5 x (50 x 50) x 1000 mm, 5 x (70 x 70) x 1000 mm, 6 x (50 x 50) x 1000 mm, 6 x (60 x 60) x 1000 mm.

Untuk ukuran disesuaikan dengan kebutuhan dan kegunaannya, seperti untuk expedisi biasa menggunakan ukuran tebal 3, siku 30×30 panjang 1 meter hingga 3 meter.

Dalam dunia industri, edge protector ini merupakan alat bantu kemasan yang digunakan sebagai bahan baku pembantu berbagai macam kebutuhan untuk pengiriman produk-produk industri, terutama untuk ekspor.

Kebutuhan akan Paper Angle dewasa ini semakin meningkat seiring dengan tingginya permintaan dari luar negeri akan kemasan yang dapat menjaga produk tetap baik selama pengiriman. Paper angle juga menjadi salah satu syarat untuk eksport ke berbagai negara. Adapun permintaan siku kardus mayoritas berasal dari perusahaan expedisi, perusahaan dengan produk yang dikirim dalam kemasan karton box, perusahaan furniture, otomotif, dan consumer goods lainnya.

Setelah mengetahui lebih jauh tentang siku kertas atau paper angle ini, tentunya akan sangat berguna bagi anda pengusaha atau pengelola perusahaan yang mempunyai hubungan erat dengan pengiriman barang. Dan pastinya anda pun akan membutuhkan paper angel untuk melindungi barang atau paket yang akan di kirim ke konsumen.

Baca Juga: